Pengaruh pemupukan N.P.K terhadap pertumbuhan dan produksi kacang hijau (Phaseolus radiatus L) varietas walet
Abstract
Percobaan ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beberapa perlakuan pemupukan N, P, K yang berbeda-beda terhadap pertumbuhan dan produksi kacang hijau varietas Walet per satuan luas. Percobaan ini di Kebun Percobaan Fakultas Pertanian Universitas Merdeka Ponorogo, Desa Tonatan, Kecamatan Ponorogo, Kabupaten Ponorogo. Penelitian ini dilakukan dengan percobaan biasa dalam Rancangan Acak Kelompok terdiri dari 8 (delapan), perlakuan dan empat kali ulangan. Perlakuan yang diberikan adalah sebagai berikut :
W0 = Tanpa pemupukan
W1 = Pemberian pupuk N 22,5 kg/ha
W2 = Pemberian pupuk P2O5 50 kg/ha
W3 = Pemberian pupuk K2O 60 kg/ha
W4 = Pemberian pupuk N 22,5 kg/ha + 50 kg/ha P2O5
W5 = Pemberian pupuk N 22,5 kg/ha + 60 kg/ha K2O
W6 = Pemberian pupuk P2O5 50 kg/ha + 60 kg/ha K2O
W7 = Pemberian pupuk N 22,5 kg/ha + 50 kg/ha P2O5 + 60 kg/ha K2O
Hasil percobaan menunjukkan bahwa pemupukan ketiga pupuk N, P, K baik sendiri-sendiri maupun bersamaan terdapat perbedaan (dibanding dengan perlakuan kontrol W0). Hasil tertinggi terdapat pada pemupukan 22,5 kg/ha N + 50 kg/ha P2O5 + 60 kg/ha K2O per hektar, tetapi tidak berbeda nyata dengan pemberian pupuk 22,5 kg/ha N + 50 kg/ha P2O5 per hektar, 50 kg/ha P2O5 + 60 kg/ha K2O perhektar dan 50 kg/ha P2O5 per hektar. Dari percobaan tersebut tampaknya bahwa perlakuan pemupukan dengan fosfat dosis 50 kg/ha P2O5 memberikan respon terhadap peningkatan pertumbuhan dan produksi.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Adisarwanto dan Koeshartoyo. 1981. Pemupukan NPK pada Kacang Hijau, Laporan Pengajuan Proyek Penelitian Tanaman Pangan Malang 1979/1980. Lembaga Pusat Penelitian Pertanian Perwakilan Jawa Timur di Malang. p. 48-76.
Anonymous, 1984. Bercocok Tanam Padi, Polowijo dan Sayur-sayuran. Direktorat Jendral Tanaman Pangan. NO : 30/38 p. 3.
Daubenmire, R. P. 1959. Plant and Enviroment Secend Edition Willy eastren Private Limited, Nwe Delhi. 432 p.
Dwijosaputro, D. 1980. Pengantar Physiologi Tumbuh-tumbuhan. Penerbit Gramedia Jakarta. p. 26-29.
Hadisyaban, I. 1983. Teknologi Produksi Kacang Hijau. Balai Latihan Pegawai Pertanian. Cehia. p. 23.
Hakim, L dan T. Sutarman. 1985. Varietas Unggulan Baru Kacang Hijau Walet dan Gelatik. Balai Penelitian Tanaman Pangan. Bogor. p. 1-8.
Haryadi, S.S. 1979. Pengantar Agronomi. Penerbit Gramedia Jakarta. p. 197.
Hutami, S. M. Marzuki dan A.R. Mulyanto. 1986. Penambatan Nitrogen secara Hayati pada Kacang Hijau. Laporan Hasil Penelitian Kacang-kacangan. Balai Penelitian Tanaman Pangan. Bogor. p. 218-226
Indranada, H. K. 1986. Pengelolaan Kesuburan Tanah. PT Bina Aksara. Jakarta. p. 51-71.
Lingga, P. 1986. Petunjuk Penggunaan Pupuk. PT Penebar Swadaya. P. 22-32.
Marzuki, R. 1974. Bercocok Tanam Kacang Hijau, Panitia Penyelenggara Latihan Pertanian Kacang-kacangan Lembaga Pusat Penelitian Pertanian. Bogor. p. 1-20.
, 1977. Pengenalan Varietas Kacang Hijau. Penataran PPS Bidang Agronomi Dalam Pola Bertanam Agronomi. P. 13.
Rinsema, W. T. 1985. Pupuk dan Cara Pemupukan. Bhatara Karya Aksara. Malang. p. 41-45.
Santoso, R. rdj dan Nur Said. 1981. Percobaan Lanjutan Daya Hasil kacang Hijau. Laporan Kemajuan Proyek Penelitian Pertanian Perwakilan Jawa Timur di Malang. p. 38-76.
Subagyo. 1970. Dasar-dasar Ilmu Tanah. Bogor. p. 7-17.
Sunarlin. S. dan S. abdurrahman. 1977. Interaksi Populasi Tanaman dan Pengatur Tanaman Kacang Hijau. Laporan Kemajuan Penelitian Pertanian, Seri Agronomi Kacang-kacangan NO : 3 MT 1976/1977. Lembaga Pusat Penelitian Pertanian. Bogor. p. 182-189.
Suprapto, Ms dan T. Sutarman. 1989. Bertanam Kacang Hijau. PT Penebar Swadaya. p. 15-30.
Syamsiah, Hs dan A. M. Fagi. 1985. Teknik Irigasi. Seminar Hasil Penelitian Tanaman Pangan. Balai Penelitian dan Pengembangan Pertanian. Bogor. p.
DOI: https://doi.org/10.26905/flora.v8i1.8740
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Flora has been tools:
Index Copernicus International (ICI)
Departement of Agrotechnology Faculty of Agriculture, University of Merdeka Malang (PDKU Ponorogo) Mailing Address: Address: Jl. Pacar No.30, Ponorogo, 63418, Indonesia Email: [email protected]
|