Analisa Beban Kerja Mental Operator Mesin menggunakan Metode NASA TLX di PTJL

Diana Chandra Dewi

Abstract


Sumber daya manusia atau pekerja yang baik merupakan aset penting bagi perusahaan. Setiap pekerja memiliki tugas (job description) yang berbeda-beda, dan setiap pekerjaan akan menghasilkan beban kerja tersendiri. Pengukuran beban kerja sangat diperlukan untuk mengetahui sudah sesuai atau tepatkah beban kerja yang dibebankan pada pekerja tersebut. Beban kerja mental merupakan perbedaan antara tuntutan kerja mental dengan kemampuan mental yang dimiliki oleh pekerja yang bersangkutan. tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat beban kerja mental operator mesin, pada area mana yang memiliki tingkat beban mental paling tinggi pada operator mesin PTJL. Pengukuran beban kerja mental yang dirasakan pekerja dapat dilakukan dengan pendekatan metode NASA-TLX. Dimensi pengukuran sebagai variabel indikator kondisi pekerjaan yang dirasakan oleh pekerja antara lain berdasarkan kebutuhan mental (mental demand), kebutuhan fisik (physical demand), kebutuhan waktu (temporal demand), performansi (performance), tingkat frustasi (frustation level), dan tingkat usaha (effort). Beban kerja mental pada operator mesin di PTJL dengan metode NASATLX di dapatkan hasil skor akhir NASA-TLX bahwa area yang memiliki beban kerja mental paling tinggi pada operator mesin di BG Plant (BGP) PTJL adalah area Amine System sebesar 92,3. Dapat disimpulkan bahwa beban kerja mental pada area Amine System dirasakan sangat tinggi sehinga akan berpengaruh terhadap kinerja operator. Oleh karena itu perlu perhatian khusus dari kepala divisi Operation di BG Plant (BGP) PTJL untuk mengurangi beban kerja mental khususnya pada operator area Amine System

Keywords


NASA-TLX; Work Load; Mental demand

Full Text:

PDF

References


A.R, Syamsudin, dan Damiyanti, 2011. Metode Penelitian Pendidikan Bahasa. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya

Amalia Faikhotul Hima dan Mahrus Khoirul Umami, 2011. Evaluasi Beban Kerja Operator Mesin pada Departemen Log and Veeeneer Preparation di PT. XYZ, Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Trunojoyo Madura.

Hanissa Okitasari dan Darminto Pujotomo, 2014. Analisis Beban Kerja Mental Dengan Metode Nasa Tlx Pada Divisi Distribusi Produk PT. PARAGON TECHNOLOGY AND INNOVATION, Jurusan Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro.

Hidayat, T. F., Pujangkoro, S., & Anizar. (2013). Pengukuran Beban Kerja Perawat Menggunakan Metode NASA-TLX di Rumah Sakit XYZ. e-Jurnal Teknik Industri, 2(1), 42-47

Nadya Ranti Hariyati, 2017 Perbandingan Dan Pengukuran Beban Kerja Mental Dengan Pendekatan NASA-TLX (Studi Kasus : Ikm Maria Jaya Dan Ikm Mukti Abadi), Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Nurhakiki Nazlia Sunarto, 2018. Analisis Beban Kerja Karyawan Dengan Menggunkan Metode Swat Dan Metode NASA-TLX (Studi Kasus Di PT. LG ELECTRONICS INDONESIA), Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia Yogyakarta.

Omolayo, B. O., & Omole, O. C. (2013). Influence of Mental Workload on Job Performance. International Journal of Humanities and Social Science. iyono, 2016.

Rahadian Ramadhan, Ishardita Pambudi Tama, ST., MT., Ph.D dan Remba Yanuar, ST., MT, 2005. Analisa Beban Kerja Dengan Menggunakan Work Sampling Dan NASA-TLX Untuk Menentukan Jumlah Operator (Studi Kasus: PT. XYZ), Jurusan Teknik Industri, Universitas Brawijaya.

Ramadhan, R., Tama, I. P., & Yanuar, R. (2014). ). Analisa Beban Kerja Dengan Menggunakan Work Sampling Dan NASA-TLX Untuk Menentukan Jumlah Operator, Jurusan Teknik Industri, Fakultas Teknik Industri, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta.

Sugiono, Wisnu Wijayanto Putro dan Sylvie Indah Kartika Sari, 2018. Ergonomi Untuk Pemula (Prinsip Dasar dan Aplikasinya), Malang. Penerbit UB Press.

Ulfari Liana Putri, dan Naniek Utami Handayani, 2014. Analisis Beban Kerja Mental Dengan Metode NASA-TLX Pada Departemen Logistik PT ABC,Program Studi Teknik Industri, Universitas Diponegoro Semarang.




DOI: https://doi.org/10.26905/4881

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Journal of Industrial View has been indexing:

SINTA - Science and Technology Index


Journal of Industrial View has been tools:

Index Copernicus International (ICI)



Journal of Industrial View

A scientific periodical of the Department of Industrial Engineering, Faculty of Engineering, University of Merdeka Malang
 

Mailing Address:

Address: Jl. Taman Agung No. 1, Malang, Indonesia, 65146
Email: [email protected]

 


View My Stats