PELATIHAN MINDFUL PARENTING BAGI IBU DENGAN BALITA DI CEMPAKA PUTIH
Abstract
Semakin banyak jumlah anak-anak yang mengalami masalah sosial perlu menjadi perhatian bukan hanya keluarga anak yang mengalami masalah tersebut namun juga masyarakat dan sistem sosial yang ada di lingkungan anak-anak tersebut tumbuh dan berkembang. Pelatihan ini merupakan salah satu wujud kepedulian yang ditujukan untuk para ibu dengan anak usia balita dalam pengasuhannya. Masa lima tahun pertama merupakan masa pengasuhan yang penting bagi tumbuh kembang anak secara fisik, kompetensi intelektual, maupun kecakapan dalam perilaku interpersonal dan tatanan sosial masyarakat. Pengasuhan yang baik adalah bagaimana orang tua terlibat dan merespon kebutuhan anak. Hal ini dapat dicapai dengan melakukan mindful parenting yang mencakup bagaimana orang tua mendengarkan dengan penuh perhatian, menerima keadaan diri dan anak tanpa penghakiman, menyadari keadaan emosi diri dan anak, regulasi diri dan berwelas kasih dalam proses pengasuhan. Oleh karena itu, pelatihan ini diberikan dengan tujuan untuk menambah pengetahuan dan keterampilan ibu yang memiliki balita dalam melakukan pengasuhan secara mindful parenting. Peserta adalah para ibu yang mengikuti kelas balita di Puskesmas Kecamatan Cempaka Putih Jakarta Pusat. Berdasarkan informasi yang didapat, ada kebutuhan dari peserta yang memiliki bayi usia 1-2 tahun mengenai bagaimana cara menghadapi anak dengan permasalahan seperti tantrum, susah makan, dan sebagainya. Pelatihan dilakukan dengan model ceramah, diskusi, dan latihan terkait materi mindful parenting. Sebanyak 27 peserta hadir dengan membawa anak-anak mereka. Hasil pelatihan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan mengenai mindful parenting dan kemapuan melakukan teknik mindful parenting. Secara keseluruhan, peserta merasa puas dan mendapatkan manfaat dari pelatihan yang diberikan.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Bower, A. A., & Casas, J. F. (2016). What Parents Do When Children are Good: Parent Reports of Strategies for Reinforcing Early Childhood Prosocial Behaviors. Journal of Child and Family Studies, 25(4), 1310–1324. https://doi.org/10.1007/s10826-015-0293-5
Brown, A. P., Marquis, A., & Guiffrida, D. A. (2013). Mindfulness-Based Interventions in Counseling - ProQuest. Journal of Counseling and Development, 91(January), 91(1), 96-104. https://doi.org/10.1002/j.1556-6676.2013.00077.x
Ciciolla, L., Gerstein, E. D., & Crnic, K. A. (2014). Reciprocity Among Maternal Distress, Child Behavior, and Parenting: Transactional Processes and Early Childhood Risk. Journal of Clinical Child and Adolescent Psychology, 43(5), 751–764. https://doi.org/10.1080/15374416.2013.812038.
Coatsworth, J. D., Duncan, L. G., Nix, R. L., Greenberg, M. T., Gayles, J. G., Bamberger, K. T., ... Demi, M. A. (2015). Integrating mindfulness with parent training: Effects of the mindfulness-en...: EBSCOhost. Developmental Psychology, 51(1), 26–35.
Cooklin, A. R., Giallo, R., & Rose, N. (2012). Parental fatigue and parenting practices during early childhood: An Australian community survey. Child: Care, Health and Development, 38(5), 654–664. https://doi.org/10.1111/j.1365-2214.2011.01333.x
Crnic, K., & Low, C. (2002). Everyday stresses in parenting. Handbook of Parenting Volume 5 Practical Issues in Parenting (Vol. 5).
Duncan, L. G., & Bardacke, N. (2010). Mindfulness-based childbirth and parenting education: Promoting family mindfulness during the perinatal period. Journal of Child and Family Studies, 19(2), 190–202. https://doi.org/10.1007/s10826-009-9313-7
Duncan, L. G., Coatsworth, J. D., & Greenberg, M. T. (2009). A Model of Mindful Parenting: Implications for Parent-Child Relationships and Prevention Research. Clinical Child and Family Psychology Review. https://doi.org/10.1007/s10567-009-0046-3
Hughes, A., Williams, M., Bardacke, N., Duncan, L. G., Dimidjian, S., & Goodman, S. H. (2009). Mindfulness approaches to childbirth and parenting. British Journal of Midwifery, 17(10), 630–635. https://doi.org/10.12968/bjom.2009.17.10.44470
Harvard Family Research Project. (2006). Family involvement in early childhood education. , No.1 in A Series Spring. McCaffrey, S., Reitman, D., & Black, R. (2017). Mindfulness In Parenting Questionnaire (MIPQ): Development and Validation of a Measure of Mindful Parenting. Mindfulness, 8(1), 232–246. https://doi.org/10.1007/s12671-016-0596-7
Setyawan, D. (2015). KPAI: Jutaan anak mengalami masalah sosial. http://www.kpai.go.id/berita/kpai-jutaan-anak-alami-masalah-sosial/
Snyder, R., Shapiro, S., & Treleaven, D. (2012). Attachment Theory and Mindfulness. Journal of Child and Family Studies, 21(5), 709–717. https://doi.org/10.1007/s10826-011-9522-8
Taylor, Z. E., Sulik, M. J., Eisenberg, N., Spinrad, T. L., Silva, K. M., Lemery-Chalfant, K., … Verrelli, B. C. (2014). Development of ego-resiliency: Relations to observed parenting and polymorphisms in the serotonin transporter gene during early childhood. Social Development, 23(3), 433–450. https://doi.org/10.1111/sode.12041
DOI: https://doi.org/10.26905/abdimas.v4i1.3232
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 Abdimas: Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Merdeka Malang
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Indexing by
Index Copernicus International (ICI)
Tools:
Supported By:
Abdimas: Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Merdeka Malang Mailing Address: Address: Jl. Terusan Raya Dieng No. 62-64, Malang, Indonesia, 65146 Phone/Fax: +62341-5080008 Email: [email protected]
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License. |